Diskusi Publik Ketenagakerjaan, Ombudsman RI Dorong Pelayanan Prima BPJS Ketenagakerjaan
Jakarta, 15 Oktober 2025. Anggot Ombudsman RI, Herry Susanto yang hadir dalam Diskusi Publik BPJS Ketenagakerjaan dengan tajuk “Optimalisasi Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan Untuk Indonesia Emas 2045” di FEB UIN Jakarta menyampaikan bahwa Ombudsman RI mendorong pelayanan prima dari BPJS Ketenagakerjaan.
“Ombudsman RI hadir untuk mengawasi pemberian pelayanan public yang prima kepada masyarakat. Jadi kalua mahasiswa atau masyarakat menemukan bentuk maladministrasi, laporkan saja pada kami. Nanti kami akan memeriksa, melakukan pemanggilan dan seterusnya”, ujar Hery.
Dalam kesempatan tersebut Hery juga mengajak semua pihak untuk berkolaborasi lintas sector demi pelayanan public yang optimal. “Mari kita bangun fondasi kerjasama dan jaringan kerja dalam mengoptimalkan pelayanan public yang prima bagi seluruh lapisan masyarakat Indonesia sebagaimana arahan Presiden Prabowo untuk menghilangkan ego sectoral antar lembaga/kementerian sehingga pelayanan prima bukan lagi hal yang mustahil diberikan kepada masyarakat”, ujar Anggota Ombudsman RI ini.
Acara diskusi dibuka oleh Dekan FEB UIN Jakarta, Prof. Dr. Ibnu Qizam, M.Si dan di moderatori oleh Ketua Program Studi Ekonomi Pembangunan, Arief Fitrijanto. (AC)

