Rektor membuka Peluncuran Buku Akuntansi Manajemen Zakat dan Wakaf bertempat di Ruang Teater Lt 5 FEB kampus 2
Rektor membuka Peluncuran Buku Akuntansi Manajemen Zakat dan Wakaf bertempat di Ruang Teater Lt 5 FEB kampus 2
Kamis, 23 Mei 2019. Bertempat di Ruang Teater kampus 2 FEB UIN Jakarta, Prodi Akuntansi UIN Jakarta menyelenggarakan Peluncuran dan Bedah Buku "Akuntansi dan Manajemen Zakat dan Wakaf". Agenda ini dibuka langsung oleh Rektor UIN Jakarta Prof. Dr. Amany Burhanuddin Lubis, MA dan Direktur Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Kementerian Agama RI, Muhammad Fuad Nasar, S.Sos.,M.Sc. Dalam sambutannya, Rektor Amany Lubis sangat mengapresiasi terbitnya dua buku karya dosen yang membahas persoalan zakat dan wakaf tersebut. Ia berharap kedua buku dapat bermanfaat dan menjadi amal jariah bagi penulis serta bagi pengembangan keilmuan di FEB. Rektor juga menyatakan potensi besar Wakaf yang dimiliki UIN Jakarta, saat ini terus dikembangkan UIN Jakarta untuk pengembangan pembiayaan UIN Jakarta. Hal senada dikemukakan Direktur Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Kementerian Agama RI dan Wakil Dekan FEB UIN Jakarta mengenai potensi besar pengembangan Wakaf dan Zakat di Indonesia. Buku Akuntansi dan Manajemen Zakat dan Buku Akuntansi dan Manajemen Wakaf ditulis oleh Konsorsium Dosen Akuntansi Syariah seluruh Indonesia bekerjasama dengan Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) Kompartemen Akuntan Pendidik, dimana salah satu penulisnya adalah Dosen Akuntansi UIN Jakarta, Dr. Rini, M.Si.,Ak.,CA. Bedah buku ini dengan moderator Dr. Rini, M.Si.,Ak.,CA. (dosen Akuntansi UIN Jakarta dan salah satu penulis buku ini). Pembicaranya Dr. Dodik Siswantoro, M.Sc.,Acc.,CA., Sri Nurhayati,SE.,MM.,CA.,SAS. dan M. Fuad Nassar, S.Sos.,M.Sc.