Program Studi Ekonomi Syariah: Praktisi Berbagi Pengalaman tentang Pengelolaan Risiko Perusahaan
Program Studi Ekonomi Syariah: Praktisi Berbagi Pengalaman tentang Pengelolaan Risiko Perusahaan

Jakarta, 28 Mei 2024 - Program Studi Ekonomi Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, dengan bangga menyelenggarakan kegiatan praktisi mengajar sebagai upaya memperkaya pengetahuan mahasiswa, khususnya dalam bidang ekonomi syariah. Dalam kesempatan kali ini, program studi berkesempatan mengundang Bapak Mufid Ansori, seorang praktisi manajemen risiko yang berpengalaman, untuk berbicara tentang "Risk dan Risk Management pada Lembaga Keuangan Syariah".

Bapak Mufid Ansori, yang saat ini menjabat sebagai Senior Manager di PT. Centria Integrity Advisory, merupakan alumni pertama FEB UIN Syarif Hidayatullah Jakarta jurusan manajemen pada tahun 2000. Dengan keahliannya dalam bidang manajemen risiko, beliau membawa pengalaman praktis yang berharga bagi mahasiswa program studi ekonomi syariah.

Acara ini dipandu oleh Dr Ady Cahyadi, dosen Program Studi Ekonomi Syariah. Dalam format yang memadukan antara offline dan online, mahasiswa dan dosen diberikan kesempatan untuk berinteraksi langsung dengan pembicara utama.

Praktisi4

Salah satu pesan yang disampaikan oleh Bapak Mufid Ansori adalah tentang pentingnya memahami dan mengelola risiko di lembaga keuangan syariah. Beliau menekankan bahwa lembaga keuangan syariah memiliki karakteristik unik yang memerlukan pendekatan manajemen risiko yang khusus, termasuk dalam mengelola risiko kepatuhan syariah, risiko likuiditas, dan risiko pasar yang berbeda dengan lembaga keuangan konvensional. Pemahaman mendalam tentang prinsip-prinsip syariah serta kemampuan untuk mengidentifikasi, mengukur, dan mengelola risiko-risiko tersebut menjadi kunci keberhasilan bagi para praktisi di industri ini.

Program Studi berharap, melalui kegiatan ini, mahasiswa Ekonomi Syariah dapat memperluas wawasan dan memperdalam pemahaman mereka tentang manajemen risiko dalam konteks Lembaga keuangan syariah.

praktisi1

Praktisi2